Bagaimana Konsep Menentukan Hari?


(source:https://ro.pinterest.com/pin/600175087861219433/)
                                        

Sekarang adalah hari Kamis. Itulah yang bisa gue simpulkan ketika melihat kalender di dinding kamar. Cuaca hari ini panas, sama seperti hari-hari sebelumnya. Langit tampak biru, awan terlihat putih, kadar Nitrogen di atmosfer nampaknya juga tidak berkurang. Tapi, apakah sekarang benar-benar hari "Kamis?” 

Jika konsep sehari 24 jam berasal dari lamanya bumi berotasi terhadap orbitnya sendiri dalam sekali putaran, konsep bulan berasal dari waktu revolusi bulan terhadap bumi dalam sekali putaran, dan konsep tahun berasal dari lamanya waktu revolusi bumi terhadap matahari dalam sekali putaran, lantas apa yang mendasari penentuan suatu hari? atau paling tidak, mengapa satu minggu terdiri dari tujuh hari?

Banyak ilmuwan berasumsi bahwa konsep satu minggu terdiri atas tujuh hari berasal dari suku Babilonia. Suku Babilonia dahulu bingung menentukan waktu pertemuan untuk berdagang, sehingga mereka menentukan hari berdagang harus jatuh pada hari ketujuh. Lalu konsep itu dilanjutkan oleh  Bangsa Yahudi dan Bangsa Mesir dengan menggunakan nama hari yang berbeda-beda, tergantung keyakinan mereka dan berlanjut hingga sekarang. Satu pertanyaan terjawab. Mungkin satu minggu yang terdiri dari tujuh hari ataupun dibuat berapa hari pun tidak masalah, tetapi bagaimana kita mengetahui jika sekarang benar-benar hari Kamis? Apakah di hari kamis ada ciri khas yang tidak dimiliki hari lain? Seperti misalnya kalau hari Kamis jam tiga sore akan terdengar dentuman petir sebanyak dua kali. Kan enggaakkk. Jadi, bagaimana dong? Semua hari nyatanya adalah sama. Mungkin kalian sekarang bertanya, buat apa sih hal kaya gini aja dipermasalahkan? Kalau berdasarkan pembahasan sebelumnya, toh udah tahu juga bahwa konsep hari dipelopori oleh Suku Babilonia. 

Tentu saja ini menjadi persoalan apabila kita menilik pada sebagian besar masyarakat kita yang harus menjalankan suatu kewajiban di hari tertentu. Bagaimana jika ternyata selama ini mereka menjalankan kewajiban mereka di hari yang bukan hari dimana ibadah itu semestinya dilakukan? Pembahasan akan gue cukupkan disini karena sudah masuk ke ranah agama, meskipun gue punya pendapat pribadi terkait hal ini. Mungkin nantinya post ini akan di update setelah gue mendapat pencerahan.



Comments

Popular Posts